Widodo : Apel Pagi, Media Membangun Disiplin Dan Kualitas Kesekretariatan
|
Apel pagi Bawaslu Provinsi kembali dilaksanakan pada Senin, 28 Agustus 2023. Bertindak sebagai pembina apel yaitu Kepala Sekretariat Bawaslu Lampung Widodo Wuryanto diikuti oleh Pegawai Sekretariat Bawaslu Provinsi Lampung. hal ini dilakukan sebagai upaya meningkatkan kedisiplinan pegawai agar tepat waktu masuk kerja.
Dalam amanatnya, sebagai kegiatan rutin, apel pagi bermanfaat sebagai media positif untuk membangun dan mencapai tujuan bersama dalam meningkatkan kualitas kinerja yang lebih baik.
Menurut Widodo, setiap pegawai harus mampu memenuhi hak, kewajiban, serta tanggung jawab dalam bekerja, terlebih dalam melayani masyarakat melalui peningkatan disiplin pegawai tidak hanya terkait jam masuk dan pulang kerja saja tetapi juga disiplin dalam penyelesaian pekerjaan dan target-target yang menjadi tanggung jawabnya.
Lebih lanjut, Widodo menuturkan jiwa berintegritas jika sudah tertanam dalam diri maka hasil yang dipanen akan menghasilkan keberkahan. maka dari itu Perlunya sinergi dan integritas dalam bekerja.
"Selamat bekerja. Semoga kita diberikan kemudahan dan keselamatan, keselamatan dalam bekerja" tutup Widodo.
