Lompat ke isi utama

Berita

Tamri : Pentingnya Media Sosial dalam Menyukseskan Pemilu 2024

Tamri : Pentingnya Media Sosial dalam Menyukseskan Pemilu 2024

Dalam rangka melaksanakan tugas, wewenang, dan kewajiban pengawas pemilihan umum (pemilu) dalam menciptakan pemilu yang berintegritas di Indonesia. Pusat Penelitian Pengembangan Pendidikan dan Pelatihan (Puslitbangdiklat) Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) mengadakan Diskusi Kelompok Terpumpun Pengolahan Big Data Media Sosial dan Media Berita Online Untuk Menganalisis Sentimen Pemilu 2024 di Jakarta, Senin (24/07).

Menurut Anggota Bawaslu Lampung Tamri saat menghadiri kegiatan tesebut mengatakan Media sosial adalah sarana penting karena mudah, luas, dan murah. selain itu Pengguna internet di Indonesia terus meningkat dalam lima tahun terakhir.

"Bawaslu bisa mengambil tindakan pencegahan terkait hoaks dan ujaran kebencian yang kerap ditemukan dalam pemilu maupun pemilihan" Ungkap Tamri

Pemilu 2024 akan diwarnai pemilih pemula sebagai bagian dari Generasi Z. Generasi yang selalu terhubung dengan dunia maya dan dapat melakukan segala sesuatunya dengan kecanggihan teknologi yang ada saat ini.

Lebih lanjut, Tamri juga menjelaskan kegiatan ini penting dilaksanakan dengan harapan melahirkan konsep yang signifikan yang akan menjadi pedoman dalam pelaksanaan langkah-langkah pencegahan, pengawasan dan penindakan pelanggaran pada Pemilu 2024.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle