Penghitungan Rekapitulasi Suara, Bawaslu Lampung Beri Perhatian Khusus Kecamatan Di Lampung Selatan Yang Memiliki TPS Dan DPT Terbanyak
|
Anggota Bawaslu Lampung Imam Bukhori memberikan perhatian khusus terhadap kecamatan Natar, yang memiliki 549 TPS dengan jumlah pemilih sebanyak 148.522. "Kecamatan Natar, walaupun levelnya kecamatan jumlah TPS dan DPT nya lebih besar dibanding Kota Metro yang memiliki 462 dengan 128.370 pemilih sedangkan Kabupaten Pesisir Barat memiliki 490 TPS dan Pemilih sebanyak 119.655," Ungkapnya saat meninjau proses rekapitulasi penghitungan suara tingkat kecamatan di Kabupaten Lampung Selatan, (20/2).
Ia mengungkapkan dalam rekapitulasi penghitungan suara tingkat kecamatan jangan sampai terlewat dari waktu di tentukan dimana ditingkat kecamatan dimulai dari tanggal 15 Februari hingga 03 Maret 2024.
Walaupun demikian, Imam mengimbau kepada jajaran Panwaslu Kecamatan Natar untuk tidak ragu menyampaikan hasil pengawasan yang valid dan komprehensif.
"Sampaikan hasil pengawasan yang vavlid dan komprehensif dengan apa ada nya dengan tanpa ragu, koordinasi dengan Bawaslu Lampung Selatan," Tegas Imam.
Terakhir, ia meminta kepada jajaran untuk menjaga kesehatan, istirahat yang cukup dan bergantian dengan anggota Panwaslucam lainnya.
