[[Konferensi Pers]]Â Bawaslu Lampung Perketat Pengawasan Dan Pencegahan Pelanggaran dalam Tahapan Pemutakhiran Daftar Pemilih Pemilu 2024
|
Anggota Bawaslu Provinsi Lampung, Hamid Badrul Munir, memberikan arahan pada kegiatan rapat pembahasan pencocokan dan penelitian data pemilih Pemilu 2024 di Provinsi Lampung, Sabtu (13/7).
Anggota Bawaslu Provinsi Lampung, Hamid Badrul Munir, mengungkapkan bahwa Bawaslu terus fokus melakukan pengawasan melekat, uji petik, dan patroli kawal hak pilih selama tahapan penyusunan daftar pemilih dalam penyelenggaraan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota Tahun 2024.
Dalam upaya memaksimalkan kerja pengawasan, HBM menekankan bahwa Jajaran Bawaslu Provinsi Lampung hingga PKD tidak hanya berfokus pada tugas pengawasan, tetapi juga pencegahan sebagai bentuk deteksi dini dan mitigasi terhadap potensi pelanggaran di setiap tahapan pemilihan. Salah satu tahapan yang menjadi perhatian adalah pemutakhiran daftar pemilih.
“Artinya, tidak hanya berfokus pada tugas pengawasan, tetapi upaya pencegahan juga menjadi penting sebagai deteksi dini dan bentuk mitigasi terhadap potensi pelanggaran di setiap tahapan penyelenggaraan pemilihan, salah satunya tahapan pemutakhiran daftar pemilih,†ujar HBM saat memberikan arahan pada kegiatan rapat pembahasan pencocokan dan penelitian data pemilih Pemilu 2024 di Provinsi Lampung, Sabtu (13/7).
HBM menambahkan, dalam mewujudkan kondusifitas pelaksanaan pemilihan, Bawaslu Lampung saat ini sedang fokus pada tahapan pemutakhiran data pemilih dengan melakukan berbagai upaya dan strategi pencegahan.
“Strategi pencegahan tersebut dilakukan dengan menerbitkan surat imbauan kepada KPU dan stakeholder terkait yang dianggap subjek rawan pelanggaran. Kami memetakan indeks kerawanan pemilihan (IKP) berdasarkan karakter wilayah, fokus kepada kepatuhan prosedur dan isu krusial, saran perbaikan, edukasi dan publikasi kerja pengawasan, serta pendirian posko aduan masyarakat. Kami juga terus mengintensifkan pelaksanaan patroli kawal hak pilih,†pungkas HBM.
Editor : Aris Munandar
Foto : Aris Munandar
