Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Lampung Resmikan Kantor Sekretariat Sentra Gakkumdu Kabupaten Lampung Utara

Bawaslu Lampung Resmikan Kantor Sekretariat Sentra Gakkumdu Kabupaten Lampung Utara

Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Tamri menghadiri resmikan kantor sekretariat Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Kabupaten Lampung Utara pada Selasa, (20/08).

Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Tamri resmikan kantor sekretariat Sentra Penegakan Hukum Terpadu (Gakkumdu) Kabupaten Lampung Utara pada Selasa, (20/08). Acara tersebut turut dihadiri oleh jajaran Sentra Gakkumdu Kabupaten Lampung Utara yang terdiri dari unsur Kepolisian Resort dan Kejaksaan Negeri Kabupaten Lampung Utara. Selain itu, Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Panwaslu Kecamatan se-Kabupaten Lampung Utara juga hadir dalam acara tersebut.

Dalam sambutannya, Tamri menyampaikan harapan besar dengan adanya kantor sekretariat baru yang lebih representatif ini. Ia menekankan pentingnya lokasi yang strategis, ruangan yang lebih nyaman, serta sarana dan prasarana yang lebih memadai untuk mendukung kinerja Sentra Gakkumdu Kabupaten Lampung Utara. Menurutnya, fasilitas yang lebih baik akan meningkatkan semangat kerja jajaran Sentra Gakkumdu dalam berkumpul, berkoordinasi, dan berdiskusi terkait penegakan hukum selama proses pemilihan kepala daerah (Pilkada) mendatang.

Tamri juga menyoroti pentingnya kolaborasi dan komunikasi yang telah terjalin selama ini antarinstansi di dalam Sentra Gakkumdu. Ia berharap kerja sama yang sudah berjalan baik dapat terus ditingkatkan dan diperkuat, terutama dalam upaya penegakan hukum pidana terkait Pilkada. Lebih lanjut, Tamri mengungkapkan kebanggaannya atas prestasi Sentra Gakkumdu Kabupaten Lampung Utara yang diakui sebagai salah satu yang terbaik di tingkat Provinsi Lampung. Sentra Gakkumdu ini sebelumnya telah menerima penghargaan atas kinerjanya dalam penegakan hukum di wilayah tersebut.

"Semoga semangat dalam mengawasi pelaksanaan Pilkada dan penegakan hukum pidana pemilihan tahun 2024 di Kabupaten Lampung Utara semakin berkualitas," ungkap Tamri dalam sambutannya. Ia berharap dengan adanya kantor baru ini, Sentra Gakkumdu Kabupaten Lampung Utara dapat terus meningkatkan kualitas pengawasannya, sehingga Pilkada tahun 2024 dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku.

Editor : Aris Munandar
Foto : Humas Bawaslu Lampung Utara

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle