Bawaslu Lampung Laksanakan Konsolidasi Internal Dalam Rangka Penguatan Kapasitas Jajaran Sekretariat
|
Badan pengawas pemilu (Bawaslu) Lampung melakukan konsolidasi internal dalam rangka penguatan kapasitas jajaran sekretariat sebagai pendukung pelaksanaan tugas-tugas pengawasan pada Bawaslu Provinsi Lampung. Kegiatan ini dilaksanakan di Sekretariat Bawaslu Lampung, Senin (04/09)
Widodo menjelaskan kegiatan ini dilakukan dengan tujuan penguatan kinerja dan kelembagaan, penyamaan persepsi tentang penyampaian arah kebijakan serta meningkatkan kerja sama dan komunikasi antara pimpinan dengan jajaran staf sekretariat.
"Konsolidasi ini dilakukan sebagai salah satu upaya pengembangan strategis kelembagaan Bawaslu Lampung" ungkap Widodo.
Selain itu widodo berpesan saling bahu-membahu dalam bekerja, jalin sifat kekeluargaan dalam bekerja agar memudahkan tiap pekerjaan.
