Bawaslu Lampung Ingatkan Integritas dan Solidaritas Panwascam Penting Untuk Sukseskan Pilkada 2024
|
Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Imam Bukhori berikan arahan pada kegiatan rapat koordinasi penguatan kapasitas Panwaslu Se-Kabupaten Tulang Bawang Barat pemilihan tahun 2024, Rabu (04/09).
Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Imam Bukhori menyebutkan untuk menyukseskan Pilkada Tahun 2024 harus memperkuat integritas dan solidaritas. "Kepada teman-teman Panwascam saya menekankan kita harus memiliki integritas dan menjaga solidaritas sebagai bagian dari implementasi perbawaslu 3 tahun 2022" ujarnya Imam saat mengawali rapat koordinasi penguatan kapasitas Panwaslu Se-Kabupaten Tulang Bawang Barat pemilihan tahun 2024, Rabu (04/09).
Diwaktu yang sama Ia juga menyampaikan tahapan-tahapan yang harus menjadi perhatian khusus dalam pengawasan . "Ada perbawaslu tentang tahapan pencegahan yang merupakan tahapan yang harus kita lalui semua, maka dari itu saya katakan bahwa seorang pengawas harus lebih pintar daripada yang diawasi," tambahnya.
Kemudian beliau juga menyampaikan pentingnya Rapat Koordinasi peningkatkan kapasitas Panwascan ini sebagai wadah berbagi ilmu pengetahuan tentang pengawasan dan administrasi. "Kemudian kapasitas-kapasitas ilmu pengetahuan tentang kepemiluan itu harus selalu kita tingatkan karena kapasitas memori daya ingat kita selalu terbatas dan apa yang dianggap penting harus selalu di tulis sebagai bagian dari administrasi baik itu secara formal maupun non formal," sambungnya.
Diakhir sambutan Ia menegaskan kepada peserta terundang untuk terus menjaga solidaritas dan mempunyai tujuan dalam bekerja. "Saya berharap kepada Panwascam semua harus saling menjaga soliditas dan mempunyai tujuan besar yang sama yaitu membuat demokrasi yang lebih berintegritas untuk di wilayah kita. karena tidak ada demokrasi yang berintegritas dan berkualitas kalau orang orang yang menjaga marwah demokrasi itu tidak berkualitas dan berintegritas" tegasnya.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Narasumber yaitu Abdulullah (Ex. Ketua Bawaslu Provinsi Jawa Barat), Akademisi Yusdianto dan Dedy Hermawan, Ketua MUI Tulang Bawang Barat K.H Muhyidin Pardi serta peserta terundang lainnya.
Editor : Aris Munandar
Foto : Humas Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang Barat
