Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Lampung Gelar Rapat Sosialisasi Dan Bimbingan Teknis Monev Keterbukaan Informasi Publik 2024

Bawaslu Lampung Gelar Rapat Sosialisasi Dan Bimbingan Teknis Monev Keterbukaan Informasi Publik 2024

Kepala Bagian Hukum, Humas, dan Data Informasi, Indra Darmawan berikan arahan pada Rapat Sosialisasi Instrumen Monev dan Bimbingan Teknis Pengisian SAQ pada Monev Keterbukaan Informasi Publik Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung Tahun 2024

Bawaslu Lampung gelar Rapat Sosialisasi Instrumen Monev dan Bimbingan Teknis Pengisian SAQ pada Monev Keterbukaan Informasi Publik Bawaslu Kabupaten/Kota se-Provinsi Lampung Tahun 2024 di Kantor Bawaslu Provinsi Lampung, pada selasa (11/06).

Rapat tersebut dibuka oleh Kepala Bagian Hukum, Humas, dan Data Informasi, Indra Darmawan. Dalam rapat tersebut, Ia menyampaikan bahwa dalam waktu dekat akan ada penilaian langsung dari Bawaslu RI terhadap kabupaten/kota. 

"Teman-teman dari Bawaslu RI akan menilai secara langsung melalui provinsi. Kabupaten/kota akan mengisi SAQ yang diberikan dari Bawaslu RI. Kemudian Kabupaten yang terbaik akan kami ajukan ke Bawaslu RI, setelah diajukan akan ada tim survei secara random langsung dari Bawaslu RI," jelasnya.

Indra Darmawan menekankan pentingnya kesiapan Bawaslu di kabupaten/kota.  "Saya minta dan harapkan teman-teman kabupaten/kota ke depannya siap. Mungkin ke depannya kita akan sering mengadakan pertemuan setelah sosialisasi, kemudian ada pengisian SAQ dan Monev juga sebagai persiapan," ujarnya.

Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga fungsi PPID.  "Minimal ada meja penerima informasi di sudut depan dan ada banner-nya tata cara permohonan,waktu dll. Tidak perlu ada ruangan khusus karena memang di kabupaten/kota untuk ruangannya cukup terbatas. Cukup itu saja persoalan PPID," tegas Indra.

Rapat ini diharapkan dapat meningkatkan kesiapan dan keterbukaan informasi publik di Bawaslu kabupaten/kota se-Provinsi Lampung, serta memastikan persiapan yang matang menjelang Pilkada mendatang.

Editor : Aris Munandar
Foto : Mayu Shofa

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle