Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kabupaten/Kota Di Minta Memaksimalkan Untuk Pembinaan Panwaslucam

Bawaslu Kabupaten/Kota Di Minta Memaksimalkan Untuk Pembinaan Panwaslucam

Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Tulang Bawang menggelar bimbingan teknis bagi Bawaslu Panwaslu Kecamatan dalam rangka pembinaan SDM Panwascam pada Pemilihan Umum tahun 2024 yang berlangsung di Hotel Arinas Kota Bandar Lampung, Sabtu (9/12).

Panwaslu Kecamatan merupakan perpanjang tangan Bawaslu Provinsi maupun Kabupaten/Kota, untuk melaksanakan dan memastikan proses pengawasan ini berjalan dengan baik, ungkap Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Suheri saat memberikan arahan kepada peserta bimtek tersebut.

"Salah satu memaksimalkan tugas Panwascam ialah dengan memberikan edukasi secara teknis dalam melakukan pengawasan, baik berkaitan dengan penanganan pelanggaran maupun pencegahan", ungkapnya.

Suheri menjelaskan salah satu tugas Bawaslu Kabupaten/Kota adalah membina Panwaslu Kecamatan serta meningkatkan pemahaman terhadap kewenangan dan tanggungjawab panwascam.

"Bawaslu Kabupaten memiliki tukas membina dan serta memonitoring kerja-kerja pengawasan yang dilakukan Panwaslu Kecamatan", jelasnya .

Ketua Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang Inda Fiska Mahendro menjelaskan bahwa tujuan kegiatan merupakan langka awal sala satu muatan pokok dalam memberikan ruang pemahaman kepada Panwascam.

"Dengan dilaksanakan kegiatan, saya berharap panwaslu kecamatan dapat meningkatkan kerja-kerja pencegahan dan pengawasan secara maksimal dalam tahap pemilu", pungkas Inda Fiska.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle