Lompat ke isi utama

Berita

Awasi Melekat Rekapitulasi Suara Pemilu Di Kabupaten Lampung Tengah, Bawaslu Lampung Beri Perhatian Khusus

Awasi Melekat Rekapitulasi Suara Pemilu Di Kabupaten Lampung Tengah, Bawaslu Lampung Beri Perhatian Khusus

Hari ini rapat pleno terbuka rekapitulasi suara Pemilu 2024 tingkat kabupaten Lampung Tengah dimulai, (1/3).

Anggota Bawaslu Lampung Suheri mengungkapkan beri perhatian khusus pada rekaptulasi suara di Lampung Tengah, karena di Lampung tengah memiliki 1.020.141 Pemilih, 28 Kecamatan, 311 Desa/Kelurahan dan 4.071.

"Lampung Tengah memiliki DPT dan TPS tertinggi, sebab itu Bawaslu Lampung memberikan perhatian khusus terhadap Kabupaten Lampung Tengah," jelas Suheri.

Berdasarkan keterangan KPU Lampung Tengah, menargetkan tujuh kecamatan yang akan diselesaikan dalam satu hari, antara lain Seputih Surabaya
Way Seputih, Putra Rumbia, Anak Ratu Aji, Trimurjo, Seputih Mataram, dan Way Pengubuan.

"Karena hal tersebut Bawaslu Lampung mengimbau kepada jajaran Bawaslu Lampung Tengah untuk teliti dan menghadirkan Panwaslucam sesuai jadwal yang dibuat KPU Lampung Tengah karena mereka yang mengawasi pelaksanaan rekapitulasi suara ditingkat kecamatan," Ungkap Suheri.

Selian itu, ia juga meminta kepada jajaran pengawa pemilu untuk mencatat semua kejadian dan memasukan kedalam Form A pengawasan dan Laporan Hasil Pengawasan dan melaporkan kepada Bawaslu Lampung sebagai bahan acuan pengawasan rekapitulasi suara Pemilu 2024 tingkat Provinsi Lampung

Sementara itu Polres Lampung Tengah mengerahkan 150 personel. Kemudian ada bantuan 31 personel Brimob siaga di luar area gedung KPU Lampung Tengah. Lalu personel gabungan dari TNI, dan OPD pengamanan dan damkar ada sekitar 75 orang.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle