Lompat ke isi utama

Berita

Sentra Gakkumdu Lampung Evaluasi Penanganan Tindak Pidana Pemilihan Di Bawaslu Tanggamus

Sentra Gakkumdu Lampung Evaluasi Penanganan Tindak Pidana Pemilihan Di Bawaslu Tanggamus

Anggota Bawaslu Provinsi Lampung, Tamri, bersama tim Sentra Gakkumdu Provinsi Lampung, melakukan monitoring dan evaluasi (monev) terhadap pelaksanaan penanganan tindak pidana pemilihan di Bawaslu Kabupaten Tanggamus, Senin (16/12).

Anggota Bawaslu Provinsi Lampung, Tamri, bersama tim Sentra Gakkumdu Provinsi Lampung, melakukan monitoring dan evaluasi (monev) terhadap pelaksanaan penanganan tindak pidana pemilihan di Bawaslu Kabupaten Tanggamus, Senin (16/12).

Dalam evaluasinya, Tamri menyampaikan apresiasi atas kerja keras Sentra Gakkumdu Kabupaten Tanggamus yang telah menangani enam laporan dan temuan dugaan tindak pidana pemilihan selama tahapan Pilkada berlangsung. "Penanganan tindak pidana pemilihan adalah tanggung jawab yang berat. Kerja sama yang solid antara Bawaslu, kepolisian, dan kejaksaan melalui Sentra Gakkumdu sangat penting untuk menjaga integritas dan keadilan dalam penyelenggaraan pemilu," ujar Tamri.

Tamri juga menekankan pentingnya pemahaman yang mendalam terhadap regulasi tindak pidana pemilihan oleh semua pihak yang terlibat di Sentra Gakkumdu.

Dalam kesempatan tersebut, Tamri menggarisbawahi pentingnya sinergi antara unsur Bawaslu, Polri, dan Kejaksaan yang tergabung dalam Sentra Gakkumdu. Ia mengingatkan bahwa kerja sama yang efektif dapat mempercepat proses penyelesaian kasus dan memberikan kepastian hukum kepada masyarakat.

Ia juga mendorong Sentra Gakkumdu Kabupaten Tanggamus untuk meningkatkan keterampilan dan pengetahuan terkait penanganan tindak pidana pemilihan melalui pelatihan dan diskusi intensif. "Kompetensi anggota Gakkumdu harus terus diasah agar mampu menghadapi tantangan yang semakin kompleks dalam proses pemilu," tegasnya.

Tamri berharap agar seluruh pihak yang terlibat tetap menjaga profesionalisme, integritas, dan netralitas dalam menjalankan tugasnya. "Pemilu dan Pilkada yang berkualitas adalah hasil dari kerja keras dan integritas kita semua," pungkasnya.

Editor : Aris Munandar
Foto : Humas Bawaslu Kabupaten Tanggamus

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle