Rakor Pengelolaan Kearsipan, Imam: Administrasi Adalah Roh Kelembagaan
|
Anggota Bawaslu Lampung, Imam Bukhori Hadir sebagai Narasumber dalam Rapat Koordinasi Fasilitasi dan Pembinaan Pengelolaan Kearsipan Bagi Panwaslu Kecamatan Pada Pemilu Tahun 2024 Kabupaten Mesuji di Hotel Grand Praba (26/3)
Hadir dalam agenda ini Ketua dan Anggota Bawaslu Kabupaten Mesuji, Koordinator Sekretariat Bawaslu Kabupaten Mesuji, Ketua Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Mesuji dan Staf Teknis Panwaslu Kecamatan Se-Kabupaten Mesuji
Tujuan kegiatan ini untuk memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada Panwaslu Kecamatan Mengenai Administrasi Persuratan dan agar Panwaslu Kecamatan dapat Menjalankan tertib administrasi disetiap pengawasan tahapan pemilihan umum tahun 2024
Dalam acara tersebut Imam Bukhori berpesan kepada Panwaslu Kecamatan agar menjalankan tertib administrasi sebab itu merupakan Roh Kelembagaan. Selanjutnya ia menambahkan bahwa tertib administrasi sebagai langkah prefentif terhadap hal yang tidak diinginkan
"Panwaslu Kecamatan harus dapat menjalankan administrasi dengan baik dan terarsipkan karena tertib administrasi merupakan roh sebuah lembaga. Administrasi yang tidak tertib dapat menghambat pada tahapan pemilu. Tujuan hal pengarsiapan itu untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan . Contohnya ketika ada pengaduan terhadap kita karena kekuatan hukum yang paling kuat adalah bukti tertulis." Kata Imam Bukhori
Dalam rangka menjalankan tugas pengawasan serentak, Imam Bukhori memiliki prediksi bahwa akan menguras fisik, fikiran dan mental. Oleh karenanya Imam Bukhori berpesan agar jajaran Panwaslu Kecamatan senantiasa menguatkan fisik, fikiran dan mental serta saling suport antar divisi
Lanjut Imam mengajak Pengawas untuk membangun jiwa gotong royong pada tingkat Panwaslu Kecamatan semua harus saling bekerja sama dan tidak ditumpukkan kepada satu divisi. Harus saling suport dan menjaga kolektif kolegial. Ungkap Imam Bukhori
"Mari Kita Kuatkan Fisik Kita, Kuatkan Fikiran Kita, Kuatkan Hati Kita Menjelang Tahapan Semakin Padat Dengan Meningkatkan Soliditas," Tutup Imam Bukhori
