Maksimalisasi Pengelolaan JDIH, Suheri: Sosialisai, Edukasi, Dan Layanan Informasi
|
Anggota Bawaslu Lampung, Suheri beri Pendampingan Terkait Tata Cara Pengelolaan Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) Pada Bawaslu Pesawaran, Jum'at (10/2)
Dalam kesempatan ini Koordinator Divisi Hukum dan Diklat, Suheri meminta teman-teman Bawaslu Kabupaten Pesawaran untuk memaksimalkan JDIH di Bawaslu masing-masing pada kunjungannya di Bawaslu Kabupaten Pesawaran
Menurutnya cara mudah untuk mempublish produk hukum di Bawaslu Kabupaten Pesawaran adalah dengan cara mengupload JDIH di Bawaslu dan Ini termasuk sosialisasi yang sederhana dan efektif. Tim Operator JDIH Bawaslu Kabupaten Pesawaran dapat berkoordinasi kepada staf Bawaslu Provinsi Lampung dalam menentukan produk hukum mana yang dapat dan tidak dapat di upload di JDIH
Beliau juga menjelaskan bahwa JDIH yang merupakan panglima data atau gudang data yang harus dirawat dan dimudahkan akses nya bagi masyarakat luas yg ingin mengetahui data dan atau produk hukum yang ada di lingkungan Bawaslu
“JDIH merupakan bagian penting dalam sosialisasi dan edukasi masyarakat terkait peraturan dalam pelaksanaan demokrasi yang kita harapkan, selain itu masyarakat mendapat pencerahan dari adanya layanan informasi hukum ini.†jelas Suheri
