M. Teguh Hadiri Evaluasi Penyusunan Laporan Layanan Informasi Publik
|
#SahabatBawaslu, Anggota Bawaslu Lampung, M. Teguh hadiri Rapat Evaluasi Penyusunan Laporan Layanan Informasi Publik Tahun 2022 Bawaslu dan Bawaslu Provinsi di Kota Bogor Jawa Barat. Jum'at (3/2)
Anggota Bawaslu RI, Puadi menyampaikan arahan terkait Siklus Manajemen dalam Mekanisme Layanan Pelaporan Masyarakat dalam Permohonan Data Informasi
"Menjaga budaya organisasi dalam mengukur laporan bagaimana stabilitas, akuntabilitas dalam pelaksanaan tugas pokok dan fungsi juga kebijakan ini sebenernya apa yang harus dievaluasi, apakah inputnya sulit, atau saat diproses apa kendalanya saat pelayanan seperti apa" jelas Puadi
Harapannya PPID Bawaslu Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Indonesia bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat sebaik-baiknya supaya masyarakat juga tidak sungkan meminta informasi kepada Bawaslu, namun tetap harus dilihat apakah informasi yang diminta boleh diakses umum atau merupakan data yang dikecualikan.
"Kita juga harus lihat tujuan masyarakat meminta data informasi kegunaannya untuk apa, berdampak atau tidak kepada lembaga kita, tentu perlu peningkatan kapasitas juga bagi pengelola PPID supaya manajemen pelayanan menjadi lebih profesional" tutup Puadi
