Beri Arahan Jajaran Bawaslu Tubaba, Iskardo: Tetap Bekerja Seperti Biasa Walau di Bulan Ramadhan
|
Ketua Bawaslu Lampung Iskardo P. Panggar Lakukan monitoring dalam rangka penguatan terhadap jajaran Pengawas Pemilu di lingkungan Sekretariat Bawaslu Kabupaten Tulang Bawang Barat. Senin, (27/03)
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan jajaran Pengawas Pemilu di Kabupaten Tulang Bawang Barat tetap bekerja seperti biasa walaupun di bulan suci Ramadhan dan hadir Ketua dan Anggota Bawaslu Tulang Bawang Barat Midiyan, Holdin, Sukirman Hadi, Darsani serta jajaran staff Bawaslu Tulang Bawang Barat
Selanjutnya, Ketua Bawaslu Lampung, Iskardo memberikan arahan kepada jajaran Pengawas Pemilu di Kabupaten Tulang Bawang Barat, Iskardo meminta kepada seluruh jajaran Bawaslu Tulang Bawang Barat tetap semangat bekerja seperti biasa di bulan suci Ramadhan
"Tetap bekerja seperti biasa walau di bulan ramadhan, karena tahapan sedang berjalan seperti pengawasan verifikasi faktual kedua dukungan Bakal Calon DPD" ujar iskardo
Iskardo juga meminta untuk melakukan pengawasan melekat pada verifikasi faktual dukungan Bakal Calon DPD
Terakhir Iskardo berpesan kepada Jajaran Pengawas untuk tetap menjaga Soliditas dalam bekerja dan kepada Staf yang akan mengikuti Tes PPPK Bawaslu dan Instansi lainnya untuk belajar maksimal dan berdo'a semoga bisa lulus. Tutup Iskardo
