BAWASLU LAMPUNG TEKANKAN JAJARAN KERJA SEPENUH WAKTU AWASI TAHAPAN PENDAFTARAN CALEG
|
Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Lampung Imam Bukhori meminta seluruh jajaran pengawas pemilu aktif dalam mengawasi tahapan pengajuan bacaleg DPRD kabupaten/kota yang dimulai dari tanggal 1 Mei s.d 14 Mei 2023
"Perlu kerja sama dan gotong-royong agar proses pengawasan dalam tahapan Pemilu 2024 berjalan dengan baik" Kata Imam saat mengawasi proses pengajuan calon anggota DPRD Kota di KPU Metro
Menurut imam, tak hanya KPU harus memahami aturan tetapi internal pengawas pemilu harus juga memahami aturan dalam hal melaksanakan pengawasan.
"Internal Pengawas Pemilu harus paham aturan dalam hal mengawasi tahapan yang ada, agar dalam melaksanakan pengawasan bisa maksimal dan tidak ada yang terlewatkan" ungkap Imam
Dia juga meminta pengawas pemilu beserta kesekretariat untuk bekerja sepenuh waktu karena pelaksanaan tahapan Pemilu 2024 tidak mengenal hari kerja. Apalagi menurut Imam setelah proses pendaftaran selanjutnya tahapan pemilu akan semakin sibuk.
"Semua elemen harus bergerak memantau seluruh tahapan, Pengawasan maksimal akan menghasilkan pemilu yang demokratis, jujur, dan adil" Tutup Imam.
