Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Lampung Hadiri Syukuran Prodi Magister Hukum UBL Raih Akreditasi Unggul

Bawaslu Lampung Hadiri Syukuran Prodi Magister Hukum UBL Raih Akreditasi Unggul

Anggota Bawaslu Provinsi Lampung, Gistiawan, menghadiri acara syukuran atas pencapaian Program Studi Magister Hukum (MH) Universitas Bandar Lampung (UBL) yang berhasil meraih akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Acara syukuran tersebut digelar di Aula Gedung M lantai 5 Pascasarjana Kampus Dra. Hj. Hayati Barusman UBL, Selasa (19/8).

Anggota Bawaslu Provinsi Lampung, Gistiawan, menghadiri acara syukuran atas pencapaian Program Studi Magister Hukum (MH) Universitas Bandar Lampung (UBL) yang berhasil meraih akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Acara syukuran tersebut digelar di Aula Gedung M lantai 5 Pascasarjana Kampus Dra. Hj. Hayati Barusman UBL, Selasa (19/8).

Pencapaian ini menjadi kebanggaan tersendiri, Menurut Direktur Program Pascasarjana UBL, Andala Rama Putra Barusman Menjelaskan Program Magister Hukum UBL tercatat sebagai satu-satunya program studi magister hukum di universitas swasta di Provinsi Lampung bahkan di wilayah Sumatera bagian Selatan (Sumbagsel) yang memperoleh predikat akreditasi unggul.

Andala menambahkan, predikat ini merupakan buah kerja keras seluruh pihak yang terlibat, mulai dari tim akreditasi hingga stakeholders UBL. Menurutnya, akreditasi unggul bukan sekadar gelar, melainkan tanggung jawab untuk terus menjaga mutu dan meraih lebih banyak prestasi.

“Ucapan terima kasih kami berikan kepada seluruh stakeholders UBL serta seluruh tim akreditasi Prodi Magister Hukum UBL. Akreditasi ini bukan hanya sekadar title saja, namun juga pertanda bagi UBL untuk lebih menjaga mutu, mengukir lebih banyak prestasi, dan saya dengan berani merekomendasikan Magister Hukum UBL sebagai tempat menimba ilmu,” tambahnya.

Anggota Bawaslu Provinsi Lampung, Gistiawan, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan harapan atas pencapaian tersebut.
“Kami mengucapkan selamat kepada Pascasarjana UBL yang telah mencapai akreditasi unggul. Semoga keunggulan ini bermanfaat bagi UBL, Provinsi Lampung, bangsa, dan tentu juga bagi mahasiswa. Semoga ini menjadi berkah tidak hanya untuk UBL, namun juga masyarakat luas,” ucapnya.

Gistiawan juga menyinggung kerja sama yang telah terjalin antara Bawaslu dan UBL, khususnya dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM). Menurutnya, kolaborasi tersebut sangat penting dalam meningkatkan kapasitas jajaran Bawaslu, baik di provinsi maupun kabupaten/kota.

“Kerja sama ini sangat bermanfaat, tidak hanya untuk kelembagaan Bawaslu, namun juga dalam konteks penguatan SDM. Dengan dukungan UBL, jajaran Bawaslu dapat lebih memahami, menerjemahkan, dan menerapkan undang-undang pemilu secara tepat. Harapan kami, kerja sama ini ke depan tidak hanya terbatas pada Prodi Magister, tetapi juga bisa berkembang hingga ke program doktoral hukum,” jelasnya.

Selain itu, Gistiawan menyebutkan Bawaslu juga kerap menggandeng para ahli hukum dari UBL dalam berbagai kegiatan. “Bukan hanya untuk peningkatan SDM, kerja sama ini juga mencakup bantuan ahli. Kami meminta para ahli hukum di UBL untuk ikut serta dalam menerjemahkan norma pasal-pasal hukum yang relevan dengan tugas Bawaslu,” imbuhnya.

Rektor UBL, M. Yusuf Sulfarano Barusman, dalam kesempatan tersebut juga mengungkapkan rasa syukurnya. Ia menekankan pentingnya akreditasi unggul ini dalam meningkatkan reputasi UBL di tingkat regional maupun nasional.

“Kami panjatkan syukur kepada Allah SWT atas tercapainya akreditasi unggul oleh Prodi Magister Hukum UBL. Akreditasi ini sangat penting terutama untuk memperkuat posisi dan ranking universitas swasta di seluruh Sumbagsel,” kata Yusuf.

Menurutnya, keberhasilan ini tidak lepas dari koordinasi yang solid antara stakeholders, kurikulum, serta internalisasi nilai dan kualitas di lingkungan akademik. “Tanpa adanya koordinasi antara ketiganya, maka prestasi ini tidak akan tercapai. Untuk itu saya menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak atas dukungan dan kerja kerasnya. Ke depan, Magister Hukum UBL akan terus berkomitmen menjaga mutu agar predikat unggul ini tetap terjaga,” tutupnya.

Editor : Mayu Shofa
Foto : Aris Munandar

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle