Bawaslu Lampung Hadiri Pleno Vermin Dan Perbaikan Balon DPD
|
Anggota Bawaslu Provinsi Lampung menghadiri secara langsung Rapat Pleno Tahapan Verifikasi Administrasi Perbaikan Kesatu Syarat Dukungan Minimal Pemilih Bakal Calon Anggota DPD yang telah dilaksanakan pada tanggal 23 Januari sampai dengan 1 Februari 2023 di Aula Kantor KPU Provinsi Lampung, Kamis (2/1).
Dalam kesempatan tersebut suheri berharap agar verifikasi faktual berjalan baik.
"semoga verifikasi faktual yang akan dilakukan tanggal 6 sampai dengan 26 Februari 2023 dapat berjalan dengan baik" jelasnya.
Suheri mengatakan dalam pelaksanaan verifikasi faktual mengedepankan fungsi pencegahan.
“Harapan nya untuk kedepan dengan verifikasi tim vaktual Bawaslu mengawasi KPU dengan mendekati rangkaian ini kami harap dapat berjalan dengan real sesuai tupoksi masing-masing", tutup Suheri.
Selanjutnya acara dilakukan dengan diskusi dan menginventarisir masalah atau tanggapan dan tahap verifikasi administrasi.
