Bawaslu Lampung Hadiri HUT Fajar Sumatra Ke-14
|
Anggota Bawaslu Provinsi Lampung Tamri hadiri HUT Fajar Sumatra Ke-14, Sabtu, (7/12).
Fajar Sumatra Group memperingati hari jadinya yang ke-14 dengan mengusung tema “Masa Depan Demokrasi dan HAM di Indonesia.†Acara ini menjadi momentum refleksi sekaligus dorongan bagi perbaikan kualitas demokrasi dan penegakan hak asasi manusia (HAM) di Provinsi Lampung.
Direktur Fajar Sumatra, Deni Kurniawan, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang mendukung perjalanan panjang perusahaan media ini. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya peran media sebagai pilar keempat demokrasi, terutama setelah Pilkada serentak.
“Kami berkomitmen untuk menjadi lebih dari sekadar perusahaan media. Fajar Sumatra ingin menjadi Cawah Candradimuka yang menghadirkan gagasan-gagasan segar bagi masyarakat,†ujar Deni pada Sabtu, (7/12).
Deni juga menyoroti berbagai isu strategis di Lampung, seperti konflik agraria, maraknya politik uang, dan pelanggaran HAM. Ia menegaskan bahwa sinergi antara pemerintah dan masyarakat sangat penting untuk memperbaiki kualitas demokrasi di daerah ini.
Lebih lanjut, ia menyampaikan keprihatinan atas indeks kemerdekaan pers di Lampung, yang masih menghadapi tantangan berupa ancaman dan intimidasi terhadap jurnalis.
“Ke depan, kami berharap tidak ada lagi ancaman terhadap teman-teman jurnalis, terutama dari pejabat daerah. Media harus tetap menjadi kontrol sosial yang bebas dan profesional,†tegasnya.
Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh, termasuk aktivis HAM Azhari Azhar, staf ahli Gubernur Lampung Ganjar Jationo, anggota DPRD, dan perwakilan Bawaslu Lampung, Tamri.
Staf Ahli Gubernur Lampung, Ganjar Jationo, yang mewakili Penjabat Gubernur, mengapresiasi kontribusi Fajar Sumatra dalam pembangunan demokrasi di Lampung.
“Selama 14 tahun perjalanan Fajar Sumatra, ini adalah akumulasi positif bagi demokrasi di Lampung. Demokrasi yang sehat mencerminkan komitmen kita untuk menjaga nilai-nilai kebangsaan. Selain itu, demokrasi harus disertai dengan perlindungan HAM,†ungkap Ganjar.
Anggota Bawaslu Lampung, Tamri, yang turut hadir dalam acara tersebut, mengucapkan selamat atas perjalanan 14 tahun Fajar Sumatra.
“Kami mengapresiasi dedikasi Fajar Sumatra dalam memperjuangkan demokrasi dan penegakan HAM, khususnya di Lampung. Media seperti Fajar Sumatra telah berperan besar dalam mendukung pengawasan pemilu dan menyuarakan aspirasi masyarakat,†ujar Tamri.
Ia berharap Fajar Sumatra terus menjadi mitra strategis Bawaslu dalam menciptakan pemilu yang jujur dan adil.
“Semoga di usia yang ke-14 ini, Fajar Sumatra semakin kuat dalam menjalankan fungsinya sebagai kontrol sosial dan turut serta membangun demokrasi yang bermartabat di Lampung,†tutupnya.
Editor : Aris Munandar
Foto : Aris Munandar
